Review Garnier Micellar Cleansing Water (For oily, acne-prone skin)

Gambar 1
Sumber: Garnier.co.id

Sebelum aku memberikan review tentang produk gemesnya Garnier ini, yuk kenali dulu produknya :)
Apa itu Garnier Micellar Cleansing Water?

Gambar 2
Sumber: Garnier.co.id

Nah sekarang udah tau kan apa itu Garnier Micellar Cleansing Water?
Sekarang aku mau bahas dulu tentang varian produk dari Garnier Cleansing Water. Jadi produk ini memiliki 3 varian, pink, biru, dan gold. 
Warna Pink diperuntukan bagi kalian yang memiliki muka normal.
Warna Biru diperuntukan bagi kalian yang memiliki muka berminyak, berjerawat dan sensitif.
Nah, ada yang beda dari varian Gold, dimana produk ini digunakan untuk penghilang make up yang waterproof.

Yuk simak review dari aku....

Kebetulan, aku memiliki kulit muka yang berminyak, berjerawat dan sensitif. Jadi aku pilih produk Garnier Micellar Cleansing Water warna biru yang memang diperuntukan bagi pengguna yang memiliki kulit muka berminyak dan berjerawat.


Aku sering menggunakan make up seperti BB Cream, bedak, maskara, pensil alis, lipstick, dan kadang-kadang juga pakai blush on dan highlighter, tergantung tempat dan tujuan.
Tapi aku gak khawatir sama kondisi mukaku karena adanya produk Garnier Micellar Cleansing Water warna biru yang super duper ampuh menghapus make up yang seharian nempel di mukaku.
Cuma dengan modal kapas dan 2 sampai 5 tetes Garnier Micellar Cleansing Water warna biru, BB Cream dan bedak langsung terangkat, Lipstick Matte juga ikut terangkat hanya dengan usapan lembut tanpa perlu ditekan untuk mengusapnya.

Foto hasil kinerja Garnier Micellar Cleansing Water:

BB Cream dan bedak yang langsung terangkat dengan sekali usap.

Lipstick Matte juga langsung terangkat dalam sekali usap.

Tapi... untuk bagian Maskara, itu susah banget hilangnya, karena aku pakai maskara yang waterproof, jadi harus butuh perjuangan ekstra untuk menghilangkannya. Meskipun begitu, aku gak terlalu kecewa dengan produk Garnier Micellar Cleansing Water warna biru ini, karena memang bukan diperuntukan untuk make up yang waterproof tetapi di peruntukan untuk jenis muka yang berminyak dan berjerawat.

Setelah pemakaian hampir 2 minggu, aku gak ngerasain kulit mukaku yang aneh-aneh atau nunjukin reaksi sensitif.
Yang aku rasain saat gunain Garnier Micellar Cleansing Water warna biru, rasanya muka langsung fresh, muka jadi gak kaku, dan aku juga gak perlu bilas pakai air setelah pakai produk Garnier ini, karena produk ini memang di klaim tanpa perlu di bilas. Paket komplit deh...

Untuk kalian yang memiliki jenis kulit muka sama seperti aku, dan gak bisa jauh-jauh dari make up, cobain deh produk Garnier Micellar Cleansing Water warna biru. Ya meskipun untuk menghilangkan make up yang waterproof agak sedikit susah, tapi dengan beberapa kelebihan yang dimiliki produk ini, tentunya sangat worth it untuk di beli.

Fyi: 
Aku beli produk ini yang isinya 125ml (60 kali pemakaian) di Indomaret dengan harga Rp. 28.500.
Selamat  mencoba yaa :)


Komentar